Thursday, March 17, 2016

Peluang Usaha


 Peluang usaha (opportunity) merupakan sebuah kesempatan yang muncul pada waktu, kejadian, atau momen tertentu dan tidak boleh dilewatkan jika ingin mendapatkan sebuah keuntungan. Salah satu sumber peluang adalah inspirasi.

Inspirasi dapat muncul kapan saja dan dimana saja, berikut merupakan faktor-faktor yang mempengaruhi.

Faktor Internal yaitu faktor yang berasal dalam diri seseorang sebagai subjek, antara lain:
  1. Pengetahuan yang dimiliki
  2. Pengalaman dari individu itu sendiri
  3. Pengalaman saat ia melihat orang lain menyelesaikan masalah
  4. Instuisi yang merupakan pemikiran yang muncul dari individu itu sendiri

Faktor eksternal yaitu hal-hal yang dihadapi seseorang dan merupakan objek untuk mendapatkan sebuah inspirasi bisnis, antara lain:
  1. Masalah yang dihadapi dan belum terpecahkan;
  2. Kesulitan yang dihadapi sehari-hari;
  3. Kebutuhan yang belum terpenuhi baik untuk dirinya maupun orang lain;
  4. Pemikiran yang besar untuk menciptakan sesuatu yang baru.
Untuk memanfaatkan peluang bisnis atau usaha, kita harus dapat percaya dan yakin bahwa usaha dapat dijalankan jangan hadiri lingkungan yang melumpuhkan pikiran wirausaha, kemudian perluas dan buka cara berpikir.
Peluang usaha juga harus dianalisis. Misalnya minat seseorang dalam berbisnis, kemudian apakah modal sudah tersedia, lalu cari tahu apakah ada keluarga atau teman yang memiliki usaha yang sama terlebih dahulu.
Disamping itu, bidang usaha juga harus memperhatikan pengaruh lingkungan sekitar. Apakah akan ada banyak permintaan dari masyarakat? Apakah bisnis kita cocok dengan kebutuhan masyarakat? Apakah kita memiliki saingan dalam bisnis ini dan jika ada, dapatkah kita bertahan dan memenangkan persaingan tersebut?
Maka dari itu dibutuhkan 4 unsur dalam bisnis agar mencapai sukses. Kerja keras, kepintaran atau kecerdasan, pelayanan, dan enthusiasm (kegairahan).

sumber: https://nisfia.wordpress.com/kewirausahaan/

No comments:

Post a Comment